Kamis, 13 Januari 2022

Kota Mojokerto Mulai Gelar Vaksinasi Booster

Baca Juga


Wali Kota Mojokerto Ika Puspitasari saat mengunjungi kegiatan vaksinasi sebelumnya.


Kota MOJOKERTO – (harianbuana.com).
Wali Kota Mojokerto Ika Puspitasari menyampaikan, Pemerintah Kota (Pemkot) Mojokerto melalui Dinas Kesehatan Pengendalian Penduduk dan Keluarga Berencana (Dinkes PPKB) setempat tengah menyiapkan pelaksanaan vaksinasi Covid-19 dosis ketiga (booster) bagi warga Kota Mojokerto.

Hal itu untuk menindak-lanjuti arahan Pemerintah Pusat yang dalam hal ini Kementerian Kesehatan, berkaitan dengan pelaksanaan vaksinasi booster yang telah dimulai pada Rabu 12 Januari 2022. Namun, untuk saat ini, vaksinasi booster diutamakan bagi kelompok lanjut usia (Lansia).

Untuk saat ini, Dinkes PPKB Pemkot Mojokerto masih bisa melayani vaksinasi booster bagi Lansia yang telah mendapatkan vaksinasi primer dosis lengkap dengan jenis vaksin Sinovac.

"Karena ada kendala logistik, untuk saat ini kami hanya bisa melayani vaksinasi booster yang vaksinasi primernya dengan Sinovac, karena memang untuk ketersediaan vaksin saat ini adalah Aztra Zeneca. Kemarin disampaikan untuk vaksinasi booster hanya bisa menggunakan 3 (tiga) jenis vaksin, Aztra Zeneca, Moderna dan Pfizer", terang Wali Kota Mojokerto Ika Puspitasari, Kamis 13 Januari 2022.

Wali Kota Mojokerto yang akrab dengan sapaan "Ning Ita" Ita ini menegaskan, ketersediaan vaksinasi booster jenis Aztra Zeneca yang dimiliki Dinkes PPKB Kota Mojokerto saat ini sebanyak 110 vial yang mampu mengcover 2.200 sasaran dengan setengah dosis dari vaksinasi primer sesuai arahan pusat.

“ini memang masih belum bisa mengcover seluruh Lansia yang ada di Kota Mojokerto yang berjumlah sekitar kurang lebih 12.000 sekian. Kami masih menunggu droping vaksin dari Kementerian Kesehatan", tegas Ning Ita.

Terkait itu, Ning Ita meminta kepada seluruh warga Kota Mojokerto untuk turut menyukseskan pelaksanaan vaksinasi booster di Kota Mojokerto, salah satunya dengan aktif mengecek E-tiket pada aplikasi PeduliLindungi.

“Sambil menunggu Dinkes PPKB Kota Mojokerto selesai melakukan pendataan E-tiket bagi sasaran vaksin, saya minta masyarakat juga ikut aktif mengecek E-tiket yang ada pada aplikasi PeduliLindungi", tandas Ning Ita.

Kepala Bidang Pencegahan dan Pengendalian Penyakit Dinkes PPKB Pemkot Mojokerto dr. Lily Nurlaily menerangkan, saat ini pihaknya tengah melakukan pendataan sasaran vaksinasi kelompok Lansia yang sudah mendapatkan E- tiket, yang nantinya akan dibagikan ke semua Puskesmas yang ada di Kota Mojokerto.

“Sesuai dengan arahan dari Kementerian Kesehatan kemarin, untuk vaksinasi booster semua data akan diberikan dari pusat melalui PeduliLindungi. Jadi, memang yang berhak mendapatkan vaksinasi booster saat ini memang prioritas masih Lansia", terang Kabid Pencegahan dan Pengendalian Penyakit Dinkes PPKB Pemkot Mojokerto dr. Lily Nurlaily saat ditemui dikantornya, Dinkes PPKB Kota Mojokerto jalan Pahlawan, No. 42 Kecamatan Prajurit Kulon, Kamis 13 Januari 2020.

Lily menandaskan, setelah pendataan selesai, seluruh Puskesmas akan berkoordinasi dengan Kader Motivator Kesehatan wilayah masing-masing untuk mengundang sasaran dari Lansia yang sudah mendapatkan E-tiket untuk dilakukan vaksinasi booster di Puskesmas terdekat dengan domisili.

“Nantii akan ada undangan dari Puskesmas. Warga atau Lansia yang mau aktif juga bisa melihat apakah sudah mendapatkan E-tiket melalui aplikasi PeduliLindungi", tandas Lily

Direncanakan, vaksinasi booster bagi Lansia di Kota Mojokerto akan dilaksanakan pada Senin 17 Januari 2022 mendatang dengan syarat calon penerima vaksin telah mendapatkan vaksinasi primer dosis lengkap minimal 6 (enam) bulan sebelumnya, berusia 18 tahun keatas serta telah mendapatkan E-tiket. *(DI/HB)*