Kamis, 02 Desember 2021

Ning Ita Terima Anugerah Kepala Daerah Pembina Inovasi & Teknologi Terbaik 2021

Baca Juga


Wali Kota Mojokerto Ika Puspitasari saat menerima penghargaan Anugerah Inovasi Daerah dan Teknologi atau Inotek Award Provinsi Jawa Timur Tahun 2021 dalam kategori Kepala Daerah Pembina Inovasi Terbaik dari Gubernur Jawa Timur yang diserahkan oleh Kepala Badan Penelitian dan Pengembangan Provinsi Jawa Timur Anom Suharno  di Pendopo Sabha Kridatama Rumah Dinas Wali Kota Mojokerto atau Rumah Rakyat jalan Hayam Wuruk No. 50 Kota Mojokerto, Kamis 02 Desember 2021.


Kota MOJOKERTO – (harianbuana.com).
Wali kota Mojokerto Ika Puspitasari kembali mengharumkan nama Kota Mojokerto dengan kembali meraih penghargaan bergengsi di tingkat Provinsi Jawa Timur.

Kali ini, Wali Kota Mojokerto yang akrab dengan sapaan "Ning Ita" ini menerima penghargaan Anugerah Inovasi Daerah dan Teknologi atau Inotek Award Provinsi Jawa Timur Tahun 2021 dalam kategori Kepala Daerah Pembina Inovasi Terbaik. 

Penghargaan Anugerah  Inotek Award Provinsi Jawa Timur Tahun 2021 ini ditetapkan dalam Keputusan Gubernur Jawa Timur Nomor: 188/636/KPTS/013/2021.

Atas nama Gubernur Jawa Timur, medali dan piagam penghargaan Anugerah  Inotek Award Provinsi Jawa Timur Tahun 2021 tersebut diserahkan oleh Kepala Badan Penelitian dan Pengembangan Provinsi Jawa Timur Anom Suharno kepada Ning Ita.

Adapun penyerahan penghargaan tersebut, diserah-terimakan di Pendopo Sabha Kridatama Rumah Dinas Wali Kota Mojokerto atau Rumah Rakyat jalan Hayam Wuruk No. 50 Kota Mojokerto pada Kamis 02 Desember 2021.

Menyampaikan pesan sambutan dari Gubernur Jawa Timur Khofifah Indar Parawansa, Kepala Badan Penelitian dan Pengembangan Provinsi Jawa Timur Anom Suharno mengatakan, bahwa ruh dari birokrasi adalah inovasi.

"Dan lewat inovasi, maka akan memberikan pelayanan publik yang lebih baik", kata Kepala Badan Penelitian dan Pengembangan Provinsi Jawa Timur Anom Suharno di Pendopo Sabha Kridatama Rumah Dinas Wali Kota Mojokerto atau Rumah Rakyat jalan Hayam Wuruk No. 50 Kota Mojokerto, Kamis (02/12/2021).


Wali kota Mojokerto Ika Puspitasari saat berswafoto dengan para Kepala OPD di lingkungan Pemkot Mojokerto terkait, usai menerima penghargaan Anugerah Inovasi Daerah dan Teknologi atau Inotek Award Provinsi Jawa Timur Tahun 2021 di Pendopo Sabha Kridatama Rumah Dinas Wali Kota Mojokerto atau Rumah Rakyat jalan Hayam Wuruk No. 50 Kota Mojokerto, Kamis 02 Desember 2021.


Anom menegaskan, bahwa Wali kota Mojokerto Ika Puspitasari memiliki komitmen yang kuat terhadap inovasi di Kota Mojokerto. Hal ini pun dibuktikan dengan Wali Kota Mojokerto Ika Puspitasari telah mempresentasikan secara nasional dalam IGA Award.

"Tidak ada kerja-sama dalam penilaian ini, karena penilaian dalam Inotek Award Provinsi Jawa Timur 2021 sambung atau sama dengan penilaian dari tim IGA Award", tegas Anom.

Pada kesempatan ini, Wali Kota Perempuan Pertama di Kota Mojokerto ini menyampaikan, bahwa inovasi terlahir sebagai upaya pemerintah daerah untuk lebih meningkatkan pelayan kepada masyarakat.

"Inovasi juga menjawab persoalan-persoalan yang ada di daerah terkait pelayanan publik yang belum maksimal", ujar Wali Kota Mojokerto Ika Puspitasari.

Ning Ita menegaskan, di masa kepemimpinannya selamana ini, ia mewajibkan setiap Organisasi Perangkat Daerah (OPD) di lingkungan Pemerintah Kota Mojokerto menghasilkan minimal satu inovasi baru setiap tahunnya.

"Setiap tahunnya, setiap OPD wajib membuat langkah terobosan atau inovasi baru pelayanan masyarakat yang lebih baik. Dan, ini dikuatkan dalam bentuk penanda-tanganan perjanjian kinerja", tegas Ning Ita.

Ditegaskannya pula, bahwa capaian yang diperoleh pada tahun 2021 ini merupakan kerja-keras seluruh OPD di lingkungan Pemerintah Kota Mojokerto.

"Penghargaan ini merupakan kerja-keras dan komitmen seluruh OPD untuk meningkatkan pelayanan publik. Melalui inovasi dan kerja-keras, untuk menjawab persoalan-persoalan yang ada di masyarakat", tegas Ning Ita pula.

"Untuk meningkatkan semangat dalam menciptakan inovasi baru dan kerja-keras, akan ada reward bagi OPD yang inovasinya memperoleh penghargaan", tandas Ning Ita. *(DI/HB)*