Jumat, 02 Desember 2022

Pimpin Kota Mojokerto 4 Tahun Raih 70-an Penghargaan, Ning Ita: Terima Kasih

Baca Juga


Wali Kota Mojokerto Ika Puspitasari didampingi Kepala BKD Kota Mojokerto Moh. Imron saat menyampaikan sambutan sekaligus arahan dalam kegiatan Coaching Manajemen Kepegawaian di Lingkungan Pemerintah Kota Mojokerto yang digelar oleh Badan Kepegawaian Daerah Kota Mojokerto di ruang Sabha Mandala Madya Kantor Pemkot Mojokerto, Jum'at (02/12/2022) petang.


Kota MOJOKERTO – (harianbuana.com).
Raih 70-an penghargaan di berbagi bidang berhasil diraih oleh Pemerintah Kota (Pemkot) Mojokerto dalam kurun 4 empat tahun kepemimpinan Wali Kota Mojokerto Ika Puspitasari. Atas capaian prestasi tersebut Wali Kota Mojokerto yang akrab dengan sapaan Ning Ita ini mengapresiasi segenap pegawai di lingkungan Pemkot Mojokerto.

Ungkapan terima-kasih Wali Kota Mojokerto tersebut, diungkapkan Ning Ita dalam kegiatan Coaching Manajemen Kepegawaian di Lingkungan Pemerintah Kota Mojokerto yang digelar oleh Badan Kepegawaian Daerah Kota Mojokerto di ruang Sabha Mandala Madya Kantor Pemkot Mojokerto pada Jum'at 02 Desember 2022.

"Pertama, saya ingin mengucapkan terima-kasih. Semua itu bukanlah prestasi seorang wali kota secara pribadi, tapi prestasi kita semuanya, keluarga besar Pemerintah Kota Mojokerto", ungkap Ning Ita di hadapan ratusan peserta Coaching Kepegawaian yang diikuti para ASN dan non-ASN di lingkungan Pemkot Mojokerto, Jum'at (2/12/2022) petang.

Wali Kota Perempuan Pertama di Kota Mojokerto ini menyadari, seluruh cita-citanya dalam membangun Kota Mojokerto yang lebih maju dan sejahtera tidak akan bisa terwujud tanpa adanya komitmen bersama dalam bentuk sinergi dan kolaborasi dari 2.400 ASN dan 2.100 non-ASN yang mengabdi di Kota Mojokerto.

Misal, salah-satu prestasi Kota Mojokerto yaitu menekan angka stunting hingga 4,08 % (persen) di tahun 2022, angka tersebut terendah di Jawa Timur dan peringkat 2 (dua) tingkat Nasional. Kesuksesan tersebut, selain karena kebijakan wali kota, tentu tidak lepas dari kinerja pegawai Pemkot Mojokerto melalui OPD terkait.

Meski telah berhasil meraih puluhan penghargaan, orang nomor satu di lingkungan Pemkot Mojokerto ini mengharapkan agar masing-masing pihak tetap tidak berpuas diri dan tetap menjaga dan senantiasa meningkatkan kinerja baik yang telah dimiliki.

"Saya berharap, Bapak-Ibu semuanya tetap mengeluarkan sinergi dan kolaborasi. Tolong ego sektoral dihilangkan, supaya target-target di dalam program-program ini bisa kita wujudkan", ujar Ning Ita.

Selain menyampaikan apresiasi, dalam forum tersebut, para peserta yang terdiri atas ASN dan non-ASN di lingkungan Pemkot Mojokerto diberikan kesempatan untuk berdialog langsung dengan Wali Kota Mojokerto.

Sejumlah peserta itu pun menggunakan kesempatan tersebut untuk menanyakan solusi serta menyampaikan saran terkait beragam kesulitan yang dihadapi dalam melaksanakan tugas pekerjaan sehari-hari. *(EL/an/HB)*