Baca Juga
Kota MOJOKERTO - (harianbuana.com).
Pasca berlangsungnya pemungutan suara Pilwali Kota Mojokerto Rabu 27 Juni 2018, masyarakat Kota Mojokerto menanti was-was hasil rekapitulasi suara dari Komisi Pemilihan Umum KPU kota Mojokerto untuk mengetahui sosok Paslon Wali Kota - Wakil Wali Kota Mojokerto yang bakal memimpin Kota Mojokerto periode 2018 - 2023.
Ketua KPU Kota Mojokerto Saiful Amin mengatakan, berdasarkan pencatatan data perhitungan intern yang dilakukan hingga sore ini, data rekapitulasi suara yang masuk sudah mencapai 20 persen. Diperkirakan, semua data akan masuk pada malam nanti, dengan catatan tidak ada persoalan teknis dilapangan. "Estimasi, selesai malam ini 100 persen sudah masuk, kecuali ada kendala teknis di lapangan", ujarnya ditemui di kantor KPU Kota mojokerto, Rabu (27/06/2018) sore.
Dijelaskannya, data perhitungan real-count yang dilakukannya itu merupakan data pribadi sebagai pembanding untuk memastikan jumlah total rekapitalisasi suara di Tempat Pemungutan Suara (TPS). Nantinya, seluruh rekapitulasi surat suara dari masing-masing TPS akan direkap ke KPU. "Adapun tahapan-tahapannya, yakni 4 Juli hingga 6 Juli akan dilakukan hasil rekapitulasi suara tingkat Kabupaten/kota dan 7 Juli hingga 9 Juli tingkat Provinsi", jelasnya.
Sementara itu, informasi hasil rekapitulasi suara yang didapat berdasarkan perhitungan real count tim kampanye di kantor DPC PKB, tercatat hasil perolehan suara sementara antar keempat Paslon terpaut beberapa persen. Dimana, hasil sementara perolehan pemungutan suara Paslon No. 4 ning Ita - cak Rizal, menempati urutan teratas.
Hasil sementara perolehan pemungutan suara dari 63.47 persen suara yang masuk
pada Rabu 27 Juni 2018 pukul 18.59 WIB :
1. Akmal Boediyanto dan Rambo Garudo (AKRAB) : 28.84 %.
2. Andi Soebjakto - Ade Ria Suryani (ASRI) : 26.89 %
3. Warsito - Moeljadi (WALI) : 12.54 %.
4. Ika Puspita Sari - Ahmad Rizal Zakariyah. (Ning Ita - Cak Rizal) : 31.73 %
Terpisah, Hidayat ketua Tim Kampanye Paslon No. 4 Ning Ita - Cak Rizal menjelaskan, dari perolehan suara sementara sesuai real count yang dilakukan timnya, ia mengakui jika untuk sementara Paslon jagoannya unggul dari ketiga Paslon lainnya.
Menurut Hidayat, dari hasil real count pukul 19.12 WIB, tercatat Paslon nomer urut 4 memperoleh suara 33 persen suara, Paslon nomer urut 2 mendapat 27 persen, Paslon nomer urut 3 mendapat 11 persen dan Paslon nomer urut 1 mendapat 29 persen.
"Saya kira ini bukti kepercayaan masyarakat terhadap Paslon nomor 4, yakni terkait program-program yang sesuai keinginannya untuk perubahan yang lebih baik kedepannya", ujarnya.
Hidayat mengatakan hal ini merupakan cerminan masyarakat terhadap Mbak Ita untuk melakukan perubahan-perubahan yang lebih baik di Kota Mojokerto.
Pihaknya pun optimistis jika Paslon yang diusungnya itu dapat unggul. Sesuai pergerakannya grafik perolehan suara menunjukkan kenaikan, bahkan tidak ada penurunan sama sekali ketika dilakukan perhitungan rekapitulasi real count. "Trend cenderung ada kenaikan yang positif, itu semoga bisa memastikan semuanya", pungkas ketua Tim Kampanye Paslon No. 4 Ning Ita - Cak Rizal, Hidayat. *(DI/Red)*