Rabu, 25 April 2018

Usut Kasus Dugaan Tipikor, KPK Geledah Rumah Dan Villa Pribadi Bupati MKP

Baca Juga


Salah-satu situasi saat Tim Penyidik KPK menggeledah rumah pribadi Bupati Mojokerto MKP yang berlokasi di Dusun Tampung Desa Tampungrejo Kecamatan Puri Kabupaten Mojooerto, Rabu (25/04/2018) malam.

Kab. MOJOKERTO - (harianbuana.com).
Setelah melakukan penggeledahan di 4 (empat) Organisasi Perangkat Daerah (OPD), yakni Dinas Penanaman Modal dan Pelayanan Terpadu Satu Pintu (DPM-PTSP) Pemerintah Kabupaten (Pemkab) Mojokerto, Badan Perencanaan Pembangunan Daerah (BAPPDA), Dinas Polisi Pamong Praja (Pol PP) serta Dinas Kesehatan Pemkab Mojokerto, Rabu (25/04/2018), Tim Penyidik Komisi Pemberantasan Korupsi (KPK) menyasar rumah pribadi Bupati Mojokerto Mustofa Kamal Pasa (MKP) yang berlokasi di Dusun Tampung Desa Tampungrejo Kecamatan Puri Kabupaten Mojokerto.

Pantauan Harian BUANA, Tim Penyidik KPK tiba diarea rumah pribadi Bupati Mojokerto MKP sekitar pukul 16.00 WIB dengan menggunakan 3 (tiga) mobil jenis MPV. Ada sekitar sekitar lima belas Penyidik KPK tampak turun dari masing-masing mobil yang ditumpanginya dan disambut oleh tuan rumah.

Bupati Mojokerto MKP yang saat itu berada di rumah, dengan memakai baju (kaos) warna kuning kombinasi rompi hitam dan mengenakan sarung, menyambut dan mempersilahkan Tim Penyidik KPK untuk masuk.

Seteleh beberapa lama kemudian, terlihat serombongan Tim Penyidik KPK satu rombongan keluar dari rumah dengan membawa satu buah koper warna biru dan satu tas ransel warna hitam.

Sementara itu, informasi masuk menyebutkan, bahwa sore tadi, Tim Penyidik KPK lainnya juga menggeledah villa pribadi Bupati Mojokerto yang berlokasi di Desa Sajen Kecamatan Pacet Kabupaten Mojokerto.

“Ini tadi sore dua mobil KPK keluar dan rencana ke Vila Trece di Desa Sajen, Kecamatan Pacet, Kabupaten Mojokerto. Infonya, dari villa Trece banyak barang bukti kendaraan yang disita KPK", kata sumber Harian BUANA yang minta namanya tidak dipublikasikan

Hingga pukul 23.34 WIB, Tim Penyidik KPK masih melakukan penggeledahan di rumah pribadi Bupati Mojokerto MKP belum ada tanda-tanda untuk segera meninggalkan lokasi. Pihak KPK pun belum memberikan keterangan resmi terkait kasus apa hingga yang tengah diusutnya hingga dilakukan penggeledahan disejumlah kantor dinas dan rumah pribadi Kepala Dinas serta rumah pribadi juga showroom mobil milik teman dekat Bupati MKP. *(DI/Red)*


BERITA TERKAIT :
*Usut Kasus Dugaan Tipikor, KPK Kembali Geledah 4 OPD Dilingkup Pemkab Mojokerto*Rumahnya Digeledah KPK, Kadispendik Pemkab Mojokerto Menghilang
*Kantornya Dan 7 Tempat Lainnya Digeledah KPK, Bupati Mojokerto Mengaku Terkait Gratifikasi Izin 15 Tower
*KPK Geledah Kantor Dinas Bupati Dan Beberapa Kantor Dinas Pemkab Mojokerto