Rabu, 27 Maret 2019

Dikonfirmasi Pemanggilan Sebagai Saksi Di KPK, Khofifah: Sampean Sik Takon-ae, Wis Mari...!

Baca Juga



Kota SURABAYA – (harianbuana com).
Dimintai komentar soal perkara yang menjerat Romahurmuziy (Romi) terkait cuitan Romi yang sempat menyebut namanya, Gubernur Jawa Timur Khofifah Indar Parawansa  memilih tidak berkomentar banyak.

"Wis, mari rek-rek (Bhs. Jawa = Sudah, selesai teman-teman)", tegas Gubernur Jawa Timur Khofifah Indar Parawansa usai menghadiri pengukuhan gelar doktor honoris  Soekarwo di gedung Sport Center UIN Sunan Ampel – Surabaya, Rabu (27/03/2019).

Kembali dikonfirmasi apakah dirinya mendapat panggilan sebagai saksi dari KPK terkait perkara menjerat Romi, Khofifah meminta kepada awak media agar tidak menanyakan lagi kasus tersebut. Menurutnya, kasus cuitan Romi sudah selesai.

"Sampean sik takon ae...!? Wis mari. (Bhs. Jawa = Anda masih tanya saja...!?. Sudah selesai)", tandas Gubernur Jawa Timur Khofifah Indar Parawansa.

Terpisah, Komandan Kogasma Agus Harimurti Yudhoyono (AHY) menyayangkan apa yang diucapkan Romi. Dalam hal ini, karena telah menyebut nama perorangan secara langsung. Terlebih, menyebut Khofifah Indar Parawansa yang notabene adalah Gubernur Jawa Timur.

Memurut AHY, penyebutan nama itu bisa merugikan nama baik dan kredibilitas serta mengganggu tugasnya sebagai seorang pejabat negara.

"Saya mengatakan, tidak baiklah kalau kemudian dalam situasi ada case seperti itu menyebut nama Ibu Khofifah yang saat ini dipercaya menjabat Gubernur Jawa Timur", ujar AHY.

"Diantara masyarakat kita, di era digital social media ini kan begitu sudah ada nama orang kan ada yang nggak mau berpikir panjang. Padahal tidak benar dan tidak terjadi. Misalkan, sudah diasumsikan keterkaitan. Dan, itu sangat merugikan", tambah AHY.

AHY menegaskan, dalam hal ini AHY akan membela Khofifah yang dinilai sebagai korban lantaran cuitan Romi. Padahal, Khofifah tidak ada kaitannya sama sekali.

"Saya tentu membela dalam hal ini, jangan sampai dalam hal ini menjadi korban karena hanya disebut namanya saja. Meskipun tidak ada kaitannya apapun", tegas AHY.

AHY berharap, cuitan Romi dimaksud, tidak mengganggu tugas-tugas Khofifah Indar Parawansa selaku Gubernur Jawa Timur dalam memberikan pelayanan kepada masyarakat.

"Dan mudah-mudahan beliau sehat dan tidak terganggu sekiranya oleh hal-hal yang mengganggu secara konsentrasi dalam mengerjakan tugas-tugas kepemimpinan di Jawa Timur ini", pungkas Komandan Kogasma, penuh harap. *(DM/HB)*