Minggu, 18 Juni 2023

Jalan Santai Di Hari Jadi Kota Mojokerto Ke-105, Ning Ita Berharap Warga Sehat Badan Dan Ekonominya

Baca Juga


Wali Kota Mojokerto didampingi Kepala Bakorwil saat menyampaikan sambutan pemberangkatan Jalan Santai sebagai rangkaian kegiatan Peringatan Hari Jadi Kota Mojokerto ke-105 di Lapangan Raden Wijaya Surodinawan Kecamatan Prajurit Kulon Kota Mojokerto, Minggu (18/06/2023) pagi.


Kota MOJOKERTO – (harianbuana.com).
Pemerintah Kota (Pemkot) Mojokerto hari ini, Minggu 18 Juni 2023, menyelenggarakan kegiatan 'Jalan Santai' yang diikuti oleh ribuan warga Kota Mojokerto dan sekitarnya. Kegiatan 'Jalan Santai' untuk umum tersebut, diselenggarakan sebagai rangkaian kegiatan Peringatan Hari Jadi Kota Mojokerto ke-105.

Wali Kota Mojokerto Ika Puspitasari didampingi sang suami Supriadi Karima Saiful berkesempatan hadir sekaligus memberikan sambutan dan memimpin pemberangkatan ribuan peserta 'Jalan Santai' yang akan menempuh rute sejauh kurang-lebih 3,5 Km dengan start dan finish di Lapangan Raden Wijaya Surodinawan Kecamatan Prajurit Kulon Kota Mojokerto.

Kegiatan tersebut dihadiri Kepala Bakorwil, Kapolres Mojokerto Kota, Dandim 0815 Mojokerto, Kasrem 082, Perwakilan Kejaksaan Negeri Kota Mojokerto, Perwakilan Ketua Pengadilan Negeri Mojokerto, Wadan Denpon 082, Kepala BNN Kota Mojokerto, Kepala BPN Kota Mojokerto, Sekretaris Daerah (Sekda) Kota Mojokerto, Kepala Organisasi Perangkat Daerah (OPD) serta Camat dan Lurah di lingkungan Pemkot Mojokerto.

"Alhdulillah..., 105 tahun usia 'Kota Kita Tercinta'. Di tanggal 20 Juni 2023 nanti, kita akan bersama-sama merayakan hari ulang tahun, hari kebahagiaan bagi seluruh warga Kota Mojokerto. Namun, kemeriahan Hari Jadi Kota Mojokerto ke-105 sudah kita mulai sejak tanggal 1 Juni 2023 dan termasuk hari ini (Minggu 18 Juni 2023) 'Jalan Sehat' adalah bagian dari peringatan Hari Jadi Kota Mojokerto ke-105", kata Wali Kita Mojokerto Ika Puspitasari mengawali sambutannya di acara pemberangkatan Jalan Santai tersebut, Minggu (18/06/2023) pagi, di lokasi.

Wali Kita Mojokerto yang akrab dengan sapaan Ning Ita ini menerangkan, bahwa di bulan Juni 2023 ini, Pemkot Mojokerto mengagendakan selama 1 (satu) bulan penuh untuk menyelenggarakan serangkaian kegiatan dalam rangka memperingati Hari Jadi Kota Mojokerto ke-105. Berbagai event yang dilaksanakan dalam rangkaian acara Peringatan Hari Jadi Kota Mojokerto ke-105 itu, bertujuan agar warga Kota Mojokerto menjadi kuat, menjadi hebat dan melesat tinggi untuk Kota Mojokerto yang lebih sejahtera.

"Kita sudah berjibaku bagaimana kita bertahan menangani pandemi Covid-19 dan saat ini kita telah menjadi juara, pemenang di dalam menangani Covid-19. Maka dari itu, kita harus bersinergi, berkolaborasi untuk terus membangun Kota Mojokerto untuk pulih lebih cepat dan juga bangkit lebih kuat dalam rangka menyejahterakan Kota Mojokerto yang lebih paripurna", terang Ning Ita.


Wali Kota Mojokerto Ika Puspitasari didampingi Kepala Bakorwil dan Sekda Kota Mojokerto Gaguk Tri Prasetyo saat menyerahkan hadiah utama sepeda motor kepada salah-satu peserta yang tengah mujur pada kegiatan Jalan Sehat dalam peringatan Hari Jadi Kota Mojokerto ke-105, Minggu (18/06/2023) pagi, di Lapangan Raden Wijaya Surodinawan Kecamatan Prajurit Kulon Kota Mojokerto.


"Bapak Ibu yang yang saya cintai, bahwa  sebelum nanti tanggal 20 Juni adalah tepat di Hari Ulang Tahun ke-105 Kota Mojokerto, hari ini kita akan 'Jalan Sehat' bersama-sama. Kenapa disebut jalan sehat? Supaya warga Kota Mojokerto menjadi...!?", lanjut Ning Ita seraya melontar pertanyaan kepada ribuan  peserta Jalan Santai yang dijawab secara kompak dan serentak oleh ribuan peserta Jalan Santai secara kompak dan serentak "Sehat...!".

Ditegaskan Ning Ita, bahwa hal Itulah yang memang ingin pihaknya dapatkan dari kegiatan Jalan Santai pada pagi hari ini, yakni agar seluruh peserta Jalan Santai sehat. Ditegaskan Ning Ita pula, bahwa pola hidup sehat, harus dibiasakan. Pola hidup sehat, harus menjadi pola kehidupan kita sehari-hari.

"Kita ingin warga Kota Mojokerto, dengan sehat lahir batin dan juga sehat ekonominya, semuanya menjadi produktif dan bisa mengisi pembangunan di kota ini lebih maju lagi dengan jargon Kuat, Hebat dan Melesat Lebih Kuat untuk Kota Mojokerto yang Lebih Sejahtera", tegas Ning Ita.

"Beberapa hari yang lalu, kita sudah Bersholawat Bersama Habib Syech di tempat ini. Itu juga bagian dari rangkaian kegiatan Peringatan Hari Jadi (Red: Kota Mojokerto ke-105) agar bathin kita, ruhani kita juga ikut sehat dengan keberkahan bersholawat yang dihadiri ratusan ribu warga dari berbagai daerah yang datang membanjiri Kita Mojokerto", tambah Ning Ita.

"Dan, keberkahan tentu tidak hanya dari sisi lahir. Tapi, berapa ratus pedagang kaki lima, UMKM yang juga mendapat keberkahan dari setiap kegiatan di Kota Mojokerto? Semoga seluruh yang berdagang pada hari ini rejekinya juga dilipat-gandakan oleh ALLAH SWT sehingga ekonomi kita bisa tumbuh cepat lebih melesat hebat dibandingkan sebelum pandemi Covid-19", imbuhnya.

Di penghujung sambutannya, Ning Ita pun berkesempatan menyampaikan rasa terima-kasih kepada seluruh pihak yang telah turut ambil bagian dalam seluruh rangkaian kegiatan Peringatan Hari Jadi Kota Mojokerto ke-105.


Wali Kota Mojokerto Ika Puspitasari bersama Kepala Bakorwil, Sekda Kota Mojokerto Gaguk Tri Prasetyo serta sejumlah pejabat Pemkot Mojokerto lainnya turut serta mengikuti Jalan Santai bersama ribuan peserta dalam rangka Peringatan Hari Jadi Kota Mojokerto ke-105, Minggu (18/06/2023) pagi.


"Terima-kasih semuanya yang sudah berkontribusi dalam rangkaian kegiatan Peringatan Hari Jadi Kota Mojokerto ke-105. Mari kita berdo'a bersama-sama. Tolong tirukan jargonnya, kalau saya sampaikan Selamat Jadi Kota Mojokerto ke-105, panjênêngan (Red: Bhs. Jawa = anda) semua menjawabnya dengan Kuat, Hebat, Melesat untuk Kota Mojokerto Sejahtera. Selamat Hari Jadi Kota Mojokerto ke-105...!", lontar Ning Ita yang dijawab secara kompak oleh ribuan peserta Jalan Santai dengan kalimat "Kuat, Hebat, Melesat untuk Kota Mojokerto Sejahtera".

Minggu (18/06/2023) pagi sekitar pukul 07.12 WIB, Wali Kota Perempuan Pertama di Kota Mojokerto dengan didampingi Kepala Bakorwil memberangkatkan ribuan peserta Jalan Sehat untuk menempuh rute Jalan Sehat yang menempuh sekitar 3,5 Km.

Menariknya, usai memberangkatkan para peserta Jalan Santai, Ning Ita bersama Kepala Bakorwil, Kapolres Mojokerto Kota, Dandim 0815 Mojokerto, Kasrem 082, Perwakilan Kejaksaan Negeri Kota Mojokerto, Perwakilan Ketua Pengadilan Negeri Mojokerto, Wadan Denpon 082, Kepala BNN Kota Mojokerto, Kepala BPN Kota Mojokerto, Sekretaris Daerah (Sekda) Kota Mojokerto, Kepala Organisasi Perangkat Daerah (OPD) serta Camat dan Lurah di lingkungan Pemkot Mojokerto turut serta mengikuti Jalan Santai bersama ribuan peserta.

Sekitar 1,5 jam kemudian sejumlah peserta Jalan Santai sudah tiba di finish. Sementara Ning Ita didampingi Sekda Kota Mojokerto Gaguk Tri Prasetyo, Kepala Diskop UKM Perindag Pemkot Mojokerto Ani Wijaya dan sejumlah Kepala OPD istirahat sejenak di halaman Kantor Kecamatan Prajurit Kulon.

Tak lama kemudian, Ning Ita bersama rombongan berjalan menuju ke tenda depan panggung. Beberapa saat berikutnya atau sekitar pukul 08.50 WIB, Ning Ita bersama Kepala Bakorwil naik ke atas panggung untuk mengundi hadiah utama berupa 2 (dua) unit sepeda motor dan menyerahkan secara langsung kepada pemilik kupon yang beruntung kemudian meninggalkan lokasi untuk melaksanakan kegiatan lainnya.

Adapun hadiah utama lainnya berupa sepeda lipat, sepeda gunung, kulkas (lemari es), kipas angin hingga puluhan doorprise diundi dan dibagikan Asissten Sekda Kota Mojokerto dan beberapa pejabat Pemkot Mojokerto lainnya. Sementara para peserta Jalan Santai yang tengah menunggu pengundian hadiah utama hingga door prize, dihibur kelompok musik dangdut dari PAMMI Kota Mojokerto. *(DI/HB/Adv)*