Rabu, 10 Juni 2020

Ketua KPK Sebut, Medsos Jadi Salah-satu Alat Berantas Korupsi

Baca Juga

Ketua KPK Firli Bahuri.



Kota JAKARTA – (harianbuana.com).
Ketua Komisi Pemberantasan Korupsi (KPK) Firli Bahuri mengatakan, fungsi media sosial (Medsos) kian meningkat, seiring kemajuan zaman dan perkembangan teknologi dan informasi. Hal ini disampaikan Firli dalam rangka memperingati hari Media Sosial Nasional yang jatuh pada tanggal 10 Juni.

"Seiring kemajuan zaman dan pesatnya perkembangan teknologi dan informasi yang sejalan dengan situasi serta kondisi saat ini, fungsi media sosial kian meningkat, termasuk bagi kami, Komisi Pemberantasan Korupsi", kata Ketua KPK Firli Bahuri dalam keterangan tertulis, Rabu 10 Juni 2020.

Firli menegaskan, media sosial merupakan salah-satu alat bagi KPK untuk menjalankan beberapa program pemberantasan korupsi. Salah-satunya memberikan edukasi dan semangat kepada masyarakat khususnya para penyelenggara negara, agar ikut berperan aktif dan turut andil dalam pemberantasan korupsi.

"Tak terhitung dukungan yang diberikan masyarakat kepada KPK dan tidak sedikit informasi terkait dugaan telah terjadinya tindak pidana korupsi, yang diterima KPK", tegas Firli.

Firli mengakui bahwa melalui medsos pula KPK kerap kali mendapat saran dan kritik pedas dari warganet. "Semuanya kami terima, kita telaah dan dijadikan pelecut semangat juang dalam tugas pemberantasan korupsi di Indonesia", ujarnya.

Firli menandaskan, tugas KPK dalam memberantas korupsi tidak akan efektif tanpa dukungan dan peran serta seluruh masyarakat Indonesia. "Melalui medsos, peran aktif kita, seluruh eksponen bangsa dalam memberantas korupsi. Insya Allah akan secepatnya mencabut tuntas korupsi yang telah berakar di negeri ini", tandas Firli. *(Ys/HB)*